Bertanam Sayuran Organik di dalam Pot

Bertanam Sayur organik di dalam pot memiliki keunikan tersendiri, bagi penyuka tanaman menanam sayur dalam pot tidak perlu membutuhkan perawatan ekstra karena pada dasarnya sama saja dengan menanam bunga atau tanaman lainnya. Tanaman sayur organik dalam pot membutuhkan media tanam yang cocok untuk tanaman. Nah, sebelum mempelajari tentang bertanam sayuran organik dalam pot baiknya Anda telah mempelajari tentang bertanam sayuran organik dan menyimpan sayur organik post kali ini kita akan.

Tanam sayuran organik


Umbi-umbian


Cara Bertanam Sayuran dalam Pot


Ada beberapa tahapan untuk menanam sayuran organik dalam pot yaitu:

Menyiapkan Pot Tanaman


Untuk bertanam sayuran organik dalam pot sebaiknya gunakan pot yang besar. Bisa menggunakan pot plastik atau pot dari kotak kayu. Buatkan lubang di bawah pot untuk tempat mengalirkan air supaya akar tanaman tidak membusuk. 

Siapkan pot tanaman ukuran besar di lahan yang telah disiapkan. Perhatikan ukuran pot sesuaikan dengan kebutuhan tanaman sayuran organik. Untuk tanaman sayuran yang besar dan berakar besar sebaiknya satu pot untuk satu tanaman.

Siapkan Media Tanam


Siapkan media tanam dari campuran dari tanah, pupuk kandang/kompos, sekam bakar dalam media tanam yang telah di lubangi terlebih dahulu. Aduk menggunakan adukan pasir agar tanah tercampur rata dan tidak ada media tanam yang bertumpuk di satu sisi pot.

Media tanam yang sudah di letakkan di dalam pot selanjutnya diletakkan di tempat yang akan menjadi lahan tanaman. Seperti teras atau tanah maupun lahan untuk tempat bertanam.

Siapkan Pengairan untuk Penyiraman


Siapkan Pengairan untuk menyiram tanaman. Bisa menggunakan gayung atau selang uang dapat digunakan untuk menyiram tanaman tiap hari. Penyiraman dilakukan jika kondisi media tanam mulai mengering.

Penyiraman tanaman secara otomatis dapat dilakukan apabila kita tidak bisa secara rutin menyiram tanaman. Anda bisa saja menggunakan paralon yang telah di desain untuk melakukan penyiraman otomatis.

Siapkan Bibit Tanaman


Siapkan bibit tanaman sayur organik yang akan ditanam di media pot. Tanaman sayuran yang di tanam di dalam pot disesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya untuk tanaman di dalam pot bisa memilih tanaman sayur organik seperti bayam, kangkung, timun, selada, tomat, cabe atau kentang.

Taburkan bibit tanaman ke dalam media tanaman lalu tutup dengan taburan media tanam. Bibit tanaman seperti timun, kacang panjang, cabe, tomat wajib memperhatikan pot untuk tanaman.

Untuk tanaman cabe bisa disemai/dibibitkan terlebih dahulu di pot bibit. Namun untuk tanaman yang berukuran besar bisa lakukan langsung penanaman di dalam pot tanaman.

Bibit tanaman sayur organik buah biasanya membutuhkan pot tanaman yang agak besar. Biasanya tanaman sayuran buah membutuhkan tempat yang besar untuk memperbanyak perakaran. Akar tanaman akan terus berkembang menyesuaikan dengan perkembangan tanaman. 

Menyiapkan Jaring Tanaman


Menyiapkan Jaring tanaman yang akan melindungi tanaman dari sinar matahari. Tanaman sayur pada umumnya membutuhkan sinar matahari yang cukup untuk perkembangannya namun jika intensitas cahaya matahari sangat tinggi maka tanaman perlu disiapkan jaring tanaman untuk melindungi dari cahaya matahari yang sangat intens.

Jaring tanaman berguna untuk melindungi tanaman dari sinar matahari yang dapat merusak tanaman apabila terlalu panas.

Menyiapkan Ajir


Jika tanaman sudah besar maka perlu menyiapkan Ajir sebagai tonggak tanaman untuk berdiri dan tidak rapuh. Tanaman yang menjalar seperti timun, pare, kacang-kacangan, perlu menggunakan Ajir sebagai tempat sulur tanaman menjalar.

Siapkan Ajir tanaman sebagai tempat rambatan. Ajir dapat menggunakan kawat, kayu, bambu atau besi. 

Persiapan Panen


Persiapan panen diperlukan untuk tanaman sayuran organik seperti pemetikan atau pemotongan sayuran. Petik tanaman untuk di panen. 

Gunakan gunting tanaman untuk memanen sayuran buah. Bisa juga dengan cara dicabut seperti pada sayuran bayam, kangkung, selada, wortel, dll.

Nah, inilah cara bertanam sayuran organik di dalam pot. Jika sudah melakukan proses penanaman di dalam pot maka Anda bisa lakukan pengolahan sayuran organik dengan melihat resep olahan sayur organik yang ada pada artikel sebelumnya.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bertanam Sayuran Organik di dalam Pot"

Posting Komentar