10 Tanaman Sayur Berkecambah Enak dan Lezat

Halo sahabat tanaman bagaimana kebunnya hari ini? postingan kali ini kita akan mulai bertanam lagi yaitu dengan menanam tanaman sayur berkecambah yang enak dan lezat. Eh, tapi kalian tau gak sih kalau kecambah atau dikenal dengan tauge itu enak banget loh?

Kecambah menurut perkembangan tumbuhan merupakan siklus kehidupan tanaman setelah mengalami hibernasi dari biji. Kecambah tumbuh dari biji-bijian jenis kacang-kacangan dengan bantuan lingkungan kondusif yang memungkinkan pertumbuhan menjadi bakal tanaman baru. 

Tanaman sayur kecambah



Kecambah dihasilkan dari pembelahan biji-bijian akibat desakan inti sel yang disebut lembaga sehingga membelah dan menjadi tunas tumbuhan 

Tahapan kecambah


Radikula (akar embrio)


Pada tahap ini akar embrio akan tumbuh menjadi calon akar. Fungsinya adalah sebagai awal penyerapan air dan nutrisi untuk pertumbuhan biji menjadi bagian tanaman lain seperti batang dan pertumbuhan daun.

Hipokotil 


Hipokotil adalah daun dibawah biji yang merupakan batang dari kecambah. Posisi hipokotil terletak di bawah kotiledon dan diatas radikula 

Kotiledon


Kotiledon adalah daun lembaga yang merupakan bakal daun yang terbentuk dan melekat pada embrio. Kotiledon merupakan organ cadangan makanan bagi pertumbuhan kecambah karena pada masa kecambah tumbuhan belum dapat memproduksi makanannya sendiri karena belum memiliki klorofil sebagai penghasil makanan.

Pertumbuhan kecambah mulai dari hari 1-7 sebelum menjadi tumbuhan baru dengan organ yang lengkap. Pada masa perkembangan kecambah batang dan daun masih berwarna putih kekuningan hingga daun dan batang siap menjadi tumbuhan baru maka batang daun akan menjadi hijau.

Manfaat Kecambah


Manfaat Kecambah antara lain: 
  • Kesehatan pencernaan
  • Melancarkan sirkulasi darah
  • Meningkatkan kesuburan
  • Menjaga kesehatan jantung
  • Menjaga kekebalan tubuh
  • Mencegah kanker
  • Menjaga kebugaran tubuh

Kandungan kecambah


Dalam 100 gr kecambah mengandung 37 kkal, protein 4,4 gr, lemak 0,5 gr, karbohidrat 3,8 gr, vitamin C 52%, fosfor 36%, tembaga 20%. 

Nah, setelah mengetahui kandungan manfaat Kecambah lalu tanaman apa saja yang bisa dijadikan kecambah sehingga bisa kita konsumsi?

10 Tanaman Sayur Kecambah Enak dan Lezat


Kacang hijau


Kacang hijau adalah kacang-kacangan yang dapat dibuat kecambah sehingga menghasilkan sayuran yang enak di konsumsi dan diolah, kita kenal dengan nama tauge.

Cara membuat kecambah dari kacang hijau adalah dengan mempersiapkan media berupa tempat perkecambahan kain basah dan daerah gelap yang jauh dari sinar matahari.

Kacang merah


Kacang merah adalah biji bijian yang dapat dapat dibuat kecambah, kecambah kacang merah sangat enak di konsumsi dan diolah menjadi panganan 

Kacang hitam


Kecambah kacang hitam lezat jika diolah sebelum di konsumsi. Dari biji yang berwarna hitam dijadikan kecambah akan menghasilkan sayuran yang enak. Namun jangan lupa mengolahnya untuk menghindari dari bakteri E-coli dan salmonella yang berbahaya untuk pencernaan.

Cara membuat kecambah kacang hitam sama seperti kecambah kacang hijau yakni dengan menyediakan media pertumbuhan dengan suhu dan kelembaban serta intensitas cahaya yang minim.

Kacang Lentil/miju-miju (Vicia.lens)



Kacang Lentil atau dikenal dengan miju-miju memiliki nama latin Vicia.lens dihasilkan oleh tanaman perdu penghasil biji-bijian yang dikenal dengan kacang lentil. Bijinya tumbuh di dalam polong, ada 2 biji terdapat dalam polong. 

Kandungan kacang Lentil cukup lengkap dalam 100 gr terdapat energi 1.477 kkal, karbohidrat 60 gr, gula 3 gr, serat pangan 3,1 gr, lemak 1 gr, protein 26 gr. Kacang Lentil juga mengandung vitamin B1,B2,B6, B9, vitamin C, kalsium 56 mg, zat besi 7,54 mg.

Bayam (Amaranthus)


Bayam dapat dijadikan kecambah yang dapat dikonsumsi. Kecambah bayam dihasilkan dari tebaran biji bayam berumur 2-4 hari. Kecambah bayam merupakan sumber penghasil zat besi yang sangat bermanfaat untuk tubuh.

Sebagai tanaman sayur daun bayam cukup banyak yang menyukainya, kecambah bayam pun tak kalah enaknya dengan daunnya.

Arugula (Aruca vesicaria ssp.sativa)


Kecambah dari tumbuhan arugula enak di makan dan kaya akan kalori, protein, karbohidrat, serta vitamin. Kecambah arugula dikonsumsi sebagai campuran salad buah dan sayur.

Alfalfa(Medicago sativa)

Tanaman sayur


Alfalfa banyak dimanfaatkan untuk pakan ternak namun kecambah Alfalfa dikonsumsi manusia dan menjadi sayuran lezat. Kandungan Alfalfa banyak terdapat protein, serat, vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.

Kacang Azuki (Vigna.angularis)


Kacang Azuki atau dikenal dengan kacang merah merupakan sejenis polong polongan penghasil biji kacang. Kecambah kacang Azuki dijadikan sayuran yang lezat dikonsumsi.

Kandungan kecambah kacang Azuki banyak mengandung serat, vitamin, mineral dan protein.

Brokoli 


Brokoli biasa dijadikan sayur namun kecambah brokoli ternyata enak dimakan maupun dijadikan lalapan. Membudidayakan brokoli untuk dijadikan kecambah tidak perlu membutuhkan media tanam yang sulit bisa menggunakan sistem hidroponik atau perkecambahan pada umumnya menggunakan media wadah yang telah di beri air.

Buckwheat (gandum kuda)


Biji tanaman dapat dijadikan kecambah sedangkan tanaman yang telah berbuah/menghasilkan biji nya dapat diolah menjadi tepung 

Klover


Klover memiliki daun bersusun dua yang mempunyai biji perkecambahan dengan kandungan nutrisi tinggi. 

Garden cress


Cress memiliki kecambah dengan rasa yang tajam dan bisa dimakan. Sebagian mengolah cress menjadi salad atau tumisan yang dapat diolah dengan telur dadar maupun dicampur dengan tumisan. Secara genetik menyerupai sawi atau selada air.

Dill (adas cina)


Memiliki rasa yang khas sering dijadikan rempah. Perkecambahan Dill akan menjadi tanaman sayur yang memiliki cita rasa yang kuat. Dalam keadaan segar Dill lebih segar dan enak. 

Penugreek (kelabat)


Secara umum biji penugreek dijadikan campuran bumbu kari. Daun dan batang digunakan untuk obat herba, sedangkan perkecambahan penugreek akan menghasilkan tanaman sayur yang enak di santap.

Garbanzo (Cicero arietinum)


Dikenal dengan kacang arab, dalam dunia perkecambahan dapat dikonsumsi menjadi tanaman sayur. Garbanzo memiliki cita rasa yang mirip dengan tauge karena merupakan sejenis kacang kacangan atau lebih dikenal dengan biji bijian. Kandungan nutrisi kacang arab memiliki 23% protein, karbohidrat 64%, lemak 5%.

Selada


Perkecambahan selada lezat dijadikan santapan seperti campuran salad. Selada yang dikecambah berasal dari biji selada yang dikembangbiakkan dan dijadikan kecambah. nutrisi kecambah mengandung mineral, vitamin dan sumber zat besi.

Mizuna


Dikenal sebagai sawi hijau memiliki tekstur batang dan daun lembut dan berair. Saat berkecambah mizuna dapat dikonsumsi sebagai lalapan atau campuran salad sayur. Ada sensasi pedas pada daun mizuna namun banyak yang menyukai sebagai sayuran.

Mustar


Mustar atau moster dikenal sebagai tanaman sejenis sawi-sawian memiliki biji kecil-kecil, dapat diolah menjadi berbagai olahan seperti selai, saos, bumbu dapur dengan aroma yang khas. Selain itu biji mustar yang dikecambah menjadi sayuran yang lezat dan bernutrisi tinggi.

Kapri


Kacang kapri dikenal dengan tanaman sayuran buah tapi juga termasuk jenis kacang-kacangan yang diambil buah muda. Namun buah yang telah tua bijinya dapat dimakan, diolah menjadi berbagai selai, saus, atau tempe biji juga dapat dikecambah dan menjadi sayuran segar yang enak di santap menjadi salad sayur 

Kedelai


Kedelai telah sejak lama dikenal sebagai kacang-kacangan kaya manfaat, kedelai dapat dijadikan susu, tempe, tepung serta kecambah. Kecambah kedelai menjadi sayuran lezat dan dapat diolah menjadi masakan enak kaya nutrisi.

Tatsoi


Tatsoi dikenal dengan sawi pagoda berbentuk daun bergerombol menyerupai struktur pagoda. Sawi ini dapat menjadi campuran salad, sup, tumis atau asinan sayur. Kecambah sawi hijau dapat diolah menjadi aneka salad dan sayur lezat.

Wheat grass


Merupakan jenis Gandum yang memiliki biji yang dapat diolah menjadi tepung. Biji wheat grass dapat dikecambah sehingga menghasilkan tanaman kecambah enak dan lezat serta bernutrisi tinggi

Uwi


Uwi sejenis Umbi umbian yang kecambahnya enak dimakan. Uwi dapat tumbuh di dalam tanah menghasilkan tunas muda atau dikenal dengan kecambah. Kecambah uwi dapat diolah menjadi berbagai masakan seperti ditumis, di sayur santan atau di buat pecel.

Biji labu


Biji labu memiliki bentuk memanjang pipih dapat menjadi individu baru. Namun saat di fase kecambah biji labu menghasilkan tanaman sayur yang masih muda dan segar lezat diolah menjadi masakan.

Biji wijen


Biji wijen sangat populer di panganan ringan, dapat diolah menjadi masakan dan mempercantik tampilan pada roti dan camilan. Taukah kamu jika biji wijen dapat dijadikan kecambah sehingga menjadi tanaman sayur yang lezat di santap menjadi berbagai masakan.

Biji bunga matahari


Biji bunga matahari dikenal dengan panganan ringan bernama kuaci, pada proses pertumbuhan biji bunga matahari melewati fase perkecambahan dengan kandungan nutrisi yang tinggi.

Biji rumput gandum


Biji gandum memiliki perkecambahan yang lezat disantap dan diolah menjadi berbagai panganan seperti salad. Tumisan atau olahan lainnya.

Biji quinoa


Quinoa banyak tumbuh di dataran tinggi negara India, China sebagai penghasil sumber karbohidrat, protein, asam amino yang tinggi quinoa banyak diolah menjadi sereal. Tumbuhan quinoa kaya manfaat, daunnya seperti daun bayam enak dimakan, biji yang berbentuk bulat pipih kecil kecil menjadi sereal, perkecambahan biji quinoa dapat menjadi tanaman sayuran yang lezat.

Nah, sudah mau beralih ke tanaman perkecambahan? Selain menjaga pola hidup sehat konsumsi kecambah baik bagi kesehatan badan, pertumbuhannya juga bisa skala kecil di rumahan atau di kebun mini serta waktu tumbuh serta panen juga singkat sehingga dapat menjadi alternatif sumber pangan keluarga.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "10 Tanaman Sayur Berkecambah Enak dan Lezat"

Posting Komentar