10 Tanaman Sayur Umbi Lapis Mudah di Tanam

Menanam sayuran di rumah sangat menyenangkan, selain bisa mengisi waktu luang juga bermanfaat untuk menghemat uang belanja dapur apalagi jika kebutuhan di dapur bisa di pasok dari tanaman di halaman kita. 
Tanaman sayuran yang mudah ditanam antara lain umbi lapis. Umbi lapis adalah tipe umbi yang terbentuk dari daun yang berlapis-lapis dan tersusun rapat. 


10 Tanaman sayur Umbi Lapis yang mudah di tanam


Bawang Merah

Bawang merah mudah di tanam dan dipelihara. Bagi Anda yang tidak memiliki lahan bisa menggunakan polibag, pot maupun lahan kecil untuk menanam bawang merah. Bawang merah banyak digunakan untuk campuran atau penyedap masakan. Hampir setiap masakan dari berbagai daerah menggunakan bawang merah untuk campurannya. Bawang merah sangat penting dalam masakan karena dapat menambah cita rasa makanan.

Cara menanam bawang merah:

Siapkan media tanam berupa sekam bakar, sekam basah dan tanah bisa menggunakan tanah bakaran atau tanah biasa. Masukkan kedalam polibag atau wadah tanam. Tanam umbi bawang merah yang telah dipotong bagian pucuknya. Posisikan bagian akar berada dibawah. Tunggu beberapa hari sampai tunas muncul, jaga kelembaban tanah tiap hari.

Mempersiapkan lahan penting sekali sebelum bertanam bawang merah. Lahan terlebih dahulu digemburkan dan ditaburkan campuran pupuk yang meliputi kapur dolomit, pupuk kandang, pupuk kompos sebagai pupuk dasar tanaman sebelum bibit dipindahkan ke lahan. 

Setelah bibit dipindahkan ke lahan seanjutnya pemberian pupuk disesuaikan dengan kebutuhan tanaman. Saat bibit berusia 1 hingga 3 bulan yakni saat bibit mengalami perkembangan vegetatif yakni memperbanyak tunas maka penting sekali memberikan pupuk dengan kandungan seperti NKP yang tepat.

Saat bawang telah memasuki usia 3 bulan maka pemberian pupuk ditambah dengan komposisi yang berbeda yakni konsentrasi pada pembentukan umbi agar umbi cepat besar dan tahan hama. Selain pupuk pemberian pestisida penting sekali mengingat tanaman bawang merah retan sekai dengan hama yang memakan umbi, daun serta tunas yang baru muncul. 

Bawang Bombay

Bawang Bombay merupakan tanaman sayur yang dapat Anda tanam di lahan sempit maupun di dalam pot. Bawang Bombay dikembangbiakkan dengan umbi. Bawang Bombay digunakan untuk penyedap masakan, bumbu untuk masak ayam kecap, ayam tumis pedas, atau ayam saus Padang. 

Bawang bombay dapat tahan pada cuaca asal penyimpanan bawang bombay tepat. Penyimpanan akan tahan lama jika bawang dijemur hingga kering. Tujuan penjemuran ini yakni untuk menghindari bakteri tetap menempel pada umbi bawang bombay yang akan membuat bawang cepat rusak.

Cara menanam bawang Bombay :

Siapkan media tanam terdiri pupuk kandang, sekam bakar, tanah dengan perbandingan 1:1:1. Tanamlah umbi bawang Bombay di media tanam lalu tempatkan di tempat yang sejuk hingga tunas tumbuh. Jika tunas bawang Bombay sudah tumbuh, pindahkan ke tempat yang cukup sinar matahari. 

Bawang bakung

Bawang bakung digunakan untuk obat maupun untuk masakan. Ada sebagian daerah yang menggunakan masakan menggunakan bawang bakung. 

Bawang putih

Tanaman umbi


Bawang putih salah satu umbi lapis yang tergolong sayuran. Bawang putih adalah penyedap masakan yang dapat dikembangbiakkan di rumah maupun di lahan sempit. 

Cara menanam bawang putih

Bawang putih bisa ditanam di media tanam yang terdiri dari tanah, pupuk kandang dan pupuk kompos dengan komposisi 1:1:1. Siapkan umbi bawang putih yang telah di lepas dari bongkolnya. Lalu tanam dengan jarak tertentu di media tanam. Jika media tanam di dalam pot cukup satu pot/polibag satu umbi bawang putih. Jagalah kelembaban tanah dengan menyiramnya secara rutin sekali sehari.

Jika tanaman sudah mulai terlihat daun yang memancang pindahkan ke tempat yang mendapatkan sinar matahari yang cukup

Bunga tulip


Bunga tulip sejenis umbi lapis yang struktur umbinya  mirip bawang bombay. Umbi yang besar dengan daun dan bunga yang besar menjadikan tanaman ini banyak di tanam di taman dan pekarangan sebagai tanaman hias. 

Cara menanam

Cara menanam bunga tulip cukup mudah, cukup ambil umbinya lalu siapkan media tanam dan masukkan ke dalam media tanam/tanah. Jaga kelembaban tanah agar umbi dapat tumbuh baik.

Bunga Amaris


Bunga Amaris merupakan tanaman umbi lapis yang dapat dikembangbiakkan dengan mudah. Bunga Amaris tergolong tanaman hias yang banyak dikembangbiakkan untuk memperindah taman maupun pekarangan rumah.

Bunga lycoris

Bunga lycoris adalah tanaman umbi lapis yang berkembangbiak dengan umbi. Bunga lycoris dapat berkembang biak dengan umbi lapis. Bagian umbi dapat ditanam sehingga menjadi individu baru. 

Cara bertanam bunga lycoris 

Untuk mengembangbiakkan bunga lycoris lakukan penyiapan media tanam dengan komposisi 1:1:1 Lahan pertanian digunakan untuk bertanam bunga lycoris sebaiknya telah disiapkan dengan kondisi tanah atau media tanam yang cocok dengan pembudidayaan lycoris. 

Bunga Lili

Bunga lili dapat ditemukan di beberapa daerah dataran tinggi maupun rendah. Bunga lili berkembang biak dengan umbi lapis. Bagian umbi lili dapat ditanam sehingga menjadi individu baru.

Cara menanam bunga lili


Bunga lili dapat dikembangbiakkan melalui umbi. Ambil umbi bunga lili masukkan ke dalam media tanam lalu siram agar media tanam lebih lembab.

Nah, apakah Anda tertarik mulai menanam sayuran dan tanaman hias di pekarangan?

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "10 Tanaman Sayur Umbi Lapis Mudah di Tanam"

Posting Komentar